Pelatihan E- Staff untuk Dosen FIK

Guna meningkatkan  peringkat webomatrik, maka salah satu upaya yang dilakukan adalah mengunggah karya karya seluruh warga UNY ke domain uny.ac.id. Selain itu, pengunggahan karya juga bertujuan untuk mengamankan karya yang kita miliki dari pencurian pihak lain yang tidak bertanggung jawab. Sebagai contoh, meskipun suatu tulisan jelas jelas milik kita, namun pengunggahan ke website lebih dahulu orang lain padahal jelas jelas itu tulisan kita, maka untuk melihat siapa plagiatismenya adalah berdasarkan ke-awalan waktu unggah. Maka, bisa jadi kita disebut sebagai plagiat meskipun jelas jelas karya kita yang dijiplak orang lain, karena orang lain lebih dahulu mengunggah karya kita dibandingkan dengan kita.

Demikian, Dekan FIK UNY, Rumpis Agus Sudarko, MS saat membuka kegiatan Pelatihan E-Staff diikuti sebagian dosen FIK UNY baru baru ini di Laboratotium Pembelajaran FIK. Sengaja kegiatan tidak diikuti oleh seluruh dosen, mengingat frekwensi isisan e-staff antara satu dengan yang lain berbeda. Sehingga kegiatan ini, dikhususkan kepada Bapak/Ibu dosen yang isisan e-staff masih belum optimal, dengan harapan akan memberikan manfaat yang sebesar besarnya kepada pemilik e-staff masing-masing. (rew)