FIK UNY SIAP SUKSESKAN PERTEMUAN ILMIAH DAN KEJUARAAN LPTK CUP VIII TAHUN 2017

Universitas Negeri Yogyakarta menjadi tuan rumah Pertemuan dan Kejuaraan LPTK (Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan) CUP VIII Tahun 2017. Penentuan ini merupakan hasil pertemuan Forum Rektor LPTK di UNM Makassar pada tahun 2015 dan didukung oleh Forum Dekan Keolahragaan Indonesia pada tanggal 18-19 Januari 2017 yang dihelat di UNY. Bentuk kegiatannya adalah Seminar Keolahragaan Nasional, Pertemuan Pimpinan Universitas, Fakultas dan Jurusan/Program Studi Keolahragaan, Kejuaraan Tenis Lapangan, Kejuaraan Bulutangkis, Eksebisi Golf, serta Eksebisi Tenis Meja. Rangkaian kegiatan Pertemuan dan Kejuaraan LPTK VIII akan diawali dengan pertemuan teknis pertandingan dan 'welcome party' di Auditorium UNY pada Rabu petang (15/3). Setelah itu, pada Kamis (16/3) akan diselenggarakan Seminar Keolahragaan Nasional dengan tema “Mewujudkan Insan Olahraga yang Inovatif dan Berkarakter dalam Pencapaian Prestasi Olahraga di Asia” di FIK UNY serta pertandingan tenis lapangan dan bulutangkis dengan nomor pertandingan masing- masing bagi rektor atau wakil rektor (sedang menjabat atau mantan), dekan, wakil dekan, direktur pascasarjana, ketua lembaga (sedang menjabat atau mantan), dan tim prestasi dosen perguruan tinggi. Dekan FIK UNY, Prof. Dr. Wawan S. Suherman, M.Ed. menyatakan komitmennya untuk mensukseskan hajatan Universitas Negeri Yogyakarta sebagai penyelenggara (tuan rumah)  dengan memberi pelayanan yang baik kepada para peserta dari 15 perguruan tinggi negeri se- Indonesia. Selain itu, Dekan FIK memastikan bahwa  venue- venue yang akan digunakan pada kegiatan tersebut nyaman dan aman untuk digunakan. Lebih dari itu, Dekan FIK berharap agar Tim Universitas Negeri Yogyakarta menjadi juara umum kejuaraan tersebut untuk yang kelima kalinya setelah terakhir menjadi juara umum pada Kejuaraan LPTK Cup VII di UNM Makassar pada tahun 2015.   
 
Sementara itu, dalam rapat pleno persiapan Pertemuan Ilmiah dan Kejuaraan LPTK VIII di Ruang Sidang Utama Rektorat (2/3, Rektor Universitas Negeri Yogyakarta, Prof. Dr. Rochmat Wahab, M.Pd., M.A. berharap agar UNY menjadi tuan rumah yang baik dalam melayani seluruh peserta Pertemuan dan Kejuaraan LPTK Cup VIII. "Selain sukses sebagai penyelenggara, semoga UNY turut sukses sebagai peserta yaitu meraih prestasi juara umum dalam Kejuaraan LPTK VIII ini", imbuhnya. Lebih dari itu, Rektor UNY berpesan agar momentum sebagai tuan rumah Pertemuan dan Kejuaraan LPTK VIII tahun ini menjadi "benchmark" Universitas Negeri Yogyakarta pada umumnya dan mempertahankan prestasi keolahragaan UNY pada khususnya, terlebih didukung fasilitas olahraga yang berstandar internasional dan nasional akan menjadi modal untuk meraih prestasi setinggi- tingginya. Hingga kini, UNY telah berhasil menyabet 4 kali sebagai juara umum Kejuaraan LPTK Cup. Ke depan, mahasiswa UNY turut ditantang untuk mampu mengimplementasikan "trademark UNY" agar lebih dikenal di skala nasional maupun internasional, imbuh Rektor UNY. (Satya)