Berilmu, Cerdaskan Bangsa Indonesia

Selamat dan sukses pada hari ini kalian telah mengikuti prosesi yudisium, yang mana usai ini Saudara telah berhak menyandang gelar akademik Saudara. Kami informasikan bahwa kakak kakak kalian telah mengabdikan diri dengan bergabung dalam program SM3T UNY, yaitu suatu program untuk mengajar dan mengabdikan diri di daerah terdepan, terluar dan terpencil di berbagai daerah di Indonesia, diantaranya ditempatkan di Aceh, NTT, dan Kalimantan Timur.

Demikian Dekan FIK UNY, Drs. Rumpis Agus Sudarko, MS memberikan sambutan dalam kegiatan Yudisium mahasiswa FIK UNY(31/10). Yudisium diikuti 27 mahasiswa dari Prodi PJKR, 47 mahasiswa dari Prodi PJKR Konsentrasi PGSD Penjas, 12 Mahasiswa dari Prodi PKO, 7 mahasiswa dari Prodi IKORA, dan 14 mahasiswa dari Program KKT PGSD Penjas.  

Lebih lanjut,Rumpis berharap, agar usai yudisium para alumni tidak tinggal diam mengejar cita cita. “Apabila akan bergabung dalam program SM3T di tahun mendatang, silakan menulis buku selama kalian berada di daerah terluar Indonesia. Manfaatkan ilmu Kalian untuk memajukan dan mencerdaskan bangsa Indonesia.  (ratnae)